Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • DELI SERDANG
  • KPU Gelar 3 Kali Debat Pilkada Deliserdang

KPU Gelar 3 Kali Debat Pilkada Deliserdang

Loading

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Deliserdang, Sumatera Utara akan mengelar tiga kali debat kandidat Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang, pada Pilkada Deliserdang Tahun 2024, di Thongs Inn Hotel Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang.

Hal itu disampaikan Ketua KPU Deliserdang, Relis Yanthy Panjaitan ketika dikonfirmasi Wartawan, Jumat (11/10/2024) di kantor KPU Deliserdang. Debat akan digelar selama 180 menit dan dibagi menjadi 6 segmen.

Dijelaskan, debat perdana akan digelar, Sabtu (19/10/2024) dengan peserta debat adalah calon Bupati dari tiga Paslon. Debat kedua akan digelar, Senin (4/11/2024) dengan peserta debat adalah calon Wakil Bupati dari tiga Paslon.

Selanjutnya debat ketiga akan digelar, Jumat (22/11/2024) dengan peserta debat adalah calon Bupati dan Wakil Bupati dari ketiga paslon.

BERITA LAINNYA:  Tersisa 9 Kecamatan Terdampak Banjir Dan Longsor, Pengungsi Tinggal 7.988 Orang

Relis Yanthy menjelaskan, adapun materi debat kandidat yakni untuk debat perdana, adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan memajukan daerah. Materi debat kedua, adalah meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, dan menyelesaikan persoalan daerah.

Selanjutnya materi debat ketiga, adalah penyerasikan pelaksanaan pembangunan daerah kabupaten/kota dan provinsi dengan nasional, dan memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan kebangsaan.

Debat kandidat yang disiarkan secara langsung oleh salah satu televisi dibagi menjadi 6 segmen, yakni segmen pertama, pembukaan, pembacaan tata tertib dan penyampaian visi, misi dan program. Segmen kedua dan ketiga adalah pendalaman visi, misi dan program oleh moderator.

Segmen keempat dan kelima adalah tanya jawab dan sanggahan antar pasangan calon. Selanjutnya segmen keenam adalah penutup. (Tom).

Post navigation

Previous Hadiri Wirid Gabungan, Asri Ludin Tambunan Ajak Masyarakat Sunggal Ikuti Pilkada Damai
Next Tidak Cantumkan Gelar Professor,Calon Paslon Walikota Medan No.2 Laporkan 5 Komisioner KPU Ke DKPP

Berita Terbaru

TPI Pantailabu Diresmikan, Bupati: Gerakkan Ekonomi Dan Jadi Kebanggaan Nelayan

TPI Pantailabu Diresmikan, Bupati: Gerakkan Ekonomi Dan Jadi Kebanggaan Nelayan

Januari 13, 2026
FKDM Ujung Tombak Deteksi Dini Potensi Gejolak Di Masyarakat

FKDM Ujung Tombak Deteksi Dini Potensi Gejolak Di Masyarakat

Januari 13, 2026
Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Januari 11, 2026

BERITA TERKINI

TPI Pantailabu Diresmikan, Bupati: Gerakkan Ekonomi Dan Jadi Kebanggaan Nelayan

TPI Pantailabu Diresmikan, Bupati: Gerakkan Ekonomi Dan Jadi Kebanggaan Nelayan

Januari 13, 2026
FKDM Ujung Tombak Deteksi Dini Potensi Gejolak Di Masyarakat

FKDM Ujung Tombak Deteksi Dini Potensi Gejolak Di Masyarakat

Januari 13, 2026
Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Januari 12, 2026
Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Januari 12, 2026
Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Januari 11, 2026
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.