![]()
Multi Proaktif. Com – Deliserdang – Akses jalan penghubung tiga Desa, yakni Desa Ujungserdang, Desa Bangunsari dan Desa Limaumanis, Kecamatan Tanjungmorawa, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, yang selama ini agak susah saat berkendara di jembatan kecil Dusun V, Desa Ujungserdang, kini dikerjakan dan diperbaiki warga, Minggu (23/11/2025).
Kepala Desa Ujungserdang Jenda Inganta Barus didampingi Ketua IPK Desa Ujungserdang, Serasi Ginting mengatakan, kegiatan gotong royong bersama warga guna mengecor kembali tanjakan di jembatan di Dusun V, Desa Ujungserdang.
Akses jalan penghubung ini sangat vital dilalui oleh masyarakat pengguna jalan, baik masyarakat dari tiga Desa maupun masyarakat pengguna jalan lainnya. Bekas cor-coran yang lama, saat dilalui agak susah karena bergelombang jalannya,” jelas Jenda Inganta Barus.
Ditambahkan, kegiatan ini dilakukan secara swadaya masyarakat. “Atas atensi dan kepedulian warga masyarakat, saya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas kepedulian dan kebersamaan dalam membangun Desa,” kata Jenda Inganta Barus.
Saya berharap kerjasama dalam kegiatan gotong royong terus ditingkatkan, peran serta pemuda dan masyarakat dalam pembangunan sangat diperlukan,” pungkas Jenda. (Tom)
