Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • HEADLINE
  • Kinerja Laporan Keuangan Pemprovsu Membaik, Ismael Sinaga: WTP 10 Kali Harus Jadi Budaya

Kinerja Laporan Keuangan Pemprovsu Membaik, Ismael Sinaga: WTP 10 Kali Harus Jadi Budaya

Loading

Multi Proaktif.Com -Medan- •Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 10 kali berturut-turut yang diperjuangkan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara saat ini bersifat mendasar dan strategis. Status yang diharapkan kembali diperoleh di tahun 2024 mendatang akan menjadikan Sumut memiliki positioning laporan keuangan yang cakap dan kredibel sehingga WTP menjadi budaya dalam laporan keuangan Pemprovsu.
Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Propinsi Sumut Dr Ismael Sinaga didampingi Sekretaris Hendra Yudi mengemukakan hal itu, Rabu (8/11/23). Dikemukakan sesuai arahan Pj Gubsu Dr Hassanudin dan Sekdaprovsu Arief S Tri Nugroho semua jajaran Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) harus memperkuat strategi laporan keuangan tahun 2023 ini.
Untuk dapat menuju WTP 10 kali , Ismael Sinaga memaparkan strategi utama yang harus diperkokoh dengan tetap menjaga keutuhan komitmen bersama di semua level kepentingan untuk membangun intregritas, akuntabilitas dan kepatuhan terhadap standar akuntasi dan peraturan ketentuan yang berlaku dalam rangka pengelolaan anggaran di daerah.

BERITA LAINNYA:  Tinjau Sungai Batu Gaga Dan Korban Banjir Bandang Parapat, Gubernur Bobby Nasution Percepat Pembangunan Bronjong

Ismael Sinaga menyebit dalam menuju WTP 10 kali berturut-turut maka penyiapan sumber daya manusia di Pemprovsu, mulai dari BKAD hingga seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) terus ditingkatkan terutama yang berhubungan dengan peningkatan pemahaman dan standar akuntasi pemerintah yang berlaku.
“Selaij itu akan dilakukan penguatan bagaimana menyusun laporan keuangan sejak dini atau semester pertama tahun anggaran 2023 sekaligus kita lakukan konsolidasi awal, baik itu saldo awal maupun yang berhubungan dengan pelaporan asset maupun asset tetap,” ujarnya.
Langkah ini diperlukan, lanjut Ismael dalam rangka menyusun laporan keuangan yang lebih akurat tahun 2023. “Selanjutnya memastikan seluruh dokumen-dokumen yang berhubungan dengan laporan keuangan itu bisa didokumentasikan dengan baik dan seluruh transaksi-transaksi keuangan itu bisa diakses dengan mudah khususnya oleh para pemeriksa nantinya. Hal ini guna memastikan bahwa seluruh pelaksanaan pekerjaan sudah ‘on the track’,” tuturnya.
Ismael Sinaga menjelaskan poin penting lainnya dalam mewujudkan WTP 10 kali antara lain membangun transparansi dan komunikasi penjelasan antrara tim pemeriksa dengan seluruh OPD yang menjadi objek pemeriksaan termasuk BKAD. “Kita harus mampu memberikan penjelasan-penjelasan yang diminta oleh tim pemeriksa,” katanya.
“Yang terpenting lagi adalah kepatuhan terhadap hukum dan seluruh peraturan pelaksanaan mulai dari perencanaan maupun penganggaran dan pelaksanaan hingga pertanggungjawaban seluruh kegiatan,” ujarnya.
•Komitmen Dukungan Kab/Kota WTP
Sedangkan untuk memfasilitasi pemerintah kabupaten dan kota yang belum WTP atau masih memiliki predikat WDP atau Wajar Dengan Pengecualian, kata Ismael telah dilakukan beberapa upaya dukungan antara lain meningkatkan komitmen seluruh kepala daerah dan jajarannya untuk memacu laporan keuangannya, agar benar-benar konprehensif dan akurat memenuhi prinsip-prinsip akuntabilitas.
“Dengan komunikasi dan kolaborasi kita juga telah mengidentivikasi dan menindaklanjuti temuan-temuan sebelumnya sehingga tidak terulang di masa yang akan datang. Kita juga sudah memetakan permasalahan yang ada sehingga kabupaten dan kota sasaran sehingga kita optimis kabupaten dan kota yang masih WDP akan meraih WTP,” ujarnya.
Kebersamaan dan kolaborasi Pemprovsu dengan kabupaten dan kota, lanjutnya maka Pemprovsu menuju WTP10 kali berturut-turut menjadi stimulan dan enerji bagi semua kabupaten dan kota sehingga ini akan menjadi momentum atau tonggak pengukuhan budaya berkehidupan bersih di semua lini. Membangun kebiasaan ‘good and clean’ harus diperjuangkan sehingga WTP 10 kali akan menjadikan ‘posisi tawar’ Sumut Hebat ke depan.
Sementara itu Sekretaris BKAD Sumut Hendra Yudi mengemukakan fokus laporan keuangan tentu harus terarah kepada bidang akuntansi dan peran Sekretaris di semua OPD strategis dalam upaya koordinasi laporan keuangan dimaksud.
“Keuntungan meraih WTP antara lain membangkitkan semangat semua pihak dan membanguun kepercayaan publik serta juga mendapatkan dana intensif daerah dan sebagainya. Ini merupakan prestasi dan penghargaan yang diberikan oleh pemerintah pusat sehingga hal ini akan menambah ‘trust’ pemerintah pusat kepada pemda,” ujarnya Hendra Yudi. (Jasrial Husin)

Post navigation

Previous Peringati HKN ke-59, Pemkab Langkat Gelar Gerak Jalan Santai
Next Plt Bupati Langkat Terima Audiensi Kadin Sumut bersama PT. Dayalima Daya

Berita Terbaru

Pelayanan BRI Unit Aek Songsongan Terkesan Lamban,Nasabah Kecewa Hampir Tiga Bulan Pengajuan Tak Kunjung Cair

Pelayanan BRI Unit Aek Songsongan Terkesan Lamban,Nasabah Kecewa Hampir Tiga Bulan Pengajuan Tak Kunjung Cair

Januari 29, 2026
Tiga Wartawan PWI Sumut Ikuti Retret Bela Negara Kemhan RI

Tiga Wartawan PWI Sumut Ikuti Retret Bela Negara Kemhan RI

Januari 29, 2026
Kep.Sek. SMAN 1 Rengat: Sinergi Positif 3 Pilar Pendidikan Menunjang Terciptanya Sistem Pendidikan Berkarakter

Kep.Sek. SMAN 1 Rengat: Sinergi Positif 3 Pilar Pendidikan Menunjang Terciptanya Sistem Pendidikan Berkarakter

Januari 26, 2026

BERITA TERKINI

Lantik Ratusan Pejabat, Bupati: Ini Regenerasi

Lantik Ratusan Pejabat, Bupati: Ini Regenerasi

Januari 31, 2026
MPP Deliserdang Realisasi Program CTM

MPP Deliserdang Realisasi Program CTM

Januari 31, 2026
M.BAHRUM.ST. Pimpin KNPI Langkat Periode 2026-2029,Siap Menjaga Nama Baik Organisasi KNPI Langkat.

M.BAHRUM.ST. Pimpin KNPI Langkat Periode 2026-2029,Siap Menjaga Nama Baik Organisasi KNPI Langkat.

Januari 30, 2026
Forum Konsultasi Publik RKPD 2027 Diharapkan Jawab Isu Strategis Daerah

Forum Konsultasi Publik RKPD 2027 Diharapkan Jawab Isu Strategis Daerah

Januari 30, 2026
Komisi VIII DPR RI Apresiasi Penanganan Pascabencana Pemkab Deliserdang

Komisi VIII DPR RI Apresiasi Penanganan Pascabencana Pemkab Deliserdang

Januari 30, 2026
Gotongroyong Massal Ciptakan Deliserdang Sehat

Gotongroyong Massal Ciptakan Deliserdang Sehat

Januari 30, 2026
Polsek Pangkalan Susu Intensifkan Patroli Rutin, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Di Wilayah Rawan

Polsek Pangkalan Susu Intensifkan Patroli Rutin, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Di Wilayah Rawan

Januari 29, 2026
Pelayanan BRI Unit Aek Songsongan Terkesan Lamban,Nasabah Kecewa Hampir Tiga Bulan Pengajuan Tak Kunjung Cair

Pelayanan BRI Unit Aek Songsongan Terkesan Lamban,Nasabah Kecewa Hampir Tiga Bulan Pengajuan Tak Kunjung Cair

Januari 29, 2026
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.