Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • LANGKAT
  • Pengadilan Negeri Stabat Laksanakan Doa Awal Tahun 2026’Secara Sederhana Dan Khidmat

Pengadilan Negeri Stabat Laksanakan Doa Awal Tahun 2026’Secara Sederhana Dan Khidmat

Loading

Multi Proaktif. Com – Langkat – Pengadilan Negeri Stabat melaksanakan kegiatan Doa Awal Tahun 2026 secara sederhana namun penuh khidmat sebagai bentuk rasa syukur dan ikhtiar spiritual dalam mengawali pelaksanaan tugas dan tanggung jawab di tahun yang baru.Kegiatan ini dilaksanakan Jum,at 9 Januari pada pukul 10.00 Wib, di Pengadilan Negeri Stabat. Kegiatan ini diikuti oleh Ketua, Wakil Ketua Pengadilan, para Hakim, pejabat struktural dan fungsional, serta seluruh aparatur Pengadilan Negeri Stabat.

Kegiatan doa awal tahun diawali dengan pembukaan oleh MC, yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua Pengadilan Negeri Stabat, Lusi Emmi Kusumawati, S.H., M.H. Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh aparatur atas kerja keras, dedikasi, serta sinergi yang telah terbangun sepanjang tahun 2025. Ia menegaskan bahwa capaian kinerja yang diraih merupakan hasil kerja bersama seluruh jajaran.

BERITA LAINNYA:  DPC.IKATAN MEDIA ONLINE INDONESIA"Kabupaten Langkat AUDENSI Ke Bupati Langkat.

Disampaikan pula bahwa sepanjang tahun 2025, Pengadilan Negeri Stabat berhasil meraih berbagai penghargaan, di antaranya Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) predikat Unggul, serta penghargaan dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia yang dalam halini KPPN Medan II sebagai peringkat 1 kinerja pengelolaan uang persediaan secara digital kategori pagu sangat kecil. Capaian tersebut menjadi motivasi sekaligus tantangan agar kinerja, integritas, dan kualitas pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan terus ditingkatkan di tahun 2026.

Ketua Pengadilan Negeri Stabat juga mengajak seluruh aparatur untuk menjadikan momentum doa awal tahun sebagai sarana refleksi, evaluasi, dan penguatan komit mendalam mewujudkan peradilan yang berintegritas, profesional, dan akuntabel.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin oleh Sdr.Wahyu Ramadhan,A.Md, sebagai bentuk permohonan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar seluruh aparatur Pengadilan Negeri Stabat senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran, serta perlindungan dalam melaksanakan tugas, serta agar seluruh program kerja di tahun 2026 dapat berjalan dengan baik.

BERITA LAINNYA:  Pj Bupati Langkat bersama TPID Gelar Gerakan Pangan Murah Di Tiga Kecamatan

Melalui kegiatan Doa Awal Tahun 2026 ini, diharapkan seluruh jajaran Pengadilan Negeri Stabat dapat mengawali tahun dengan semangat baru, kebersamaan yang semakin kuat, dan komitmen yang berkelanjutan untuk memberikan pelayanan peradilan yang terbaik bagi masyarakat.(Sahrul / kabiro)

Post navigation

Previous Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening
Next Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Berita Terbaru

Polsek Kuala Ungkap Kasus Pengrusakan Dan Pemerasan, Kapolres Langkat Apresiasi Kinerja Personel

Polsek Kuala Ungkap Kasus Pengrusakan Dan Pemerasan, Kapolres Langkat Apresiasi Kinerja Personel

Januari 9, 2026
Kapolres Langkat Salurkan Bantuan Sumur Bor Untuk Warga Bukit Jengkol Pangkalan Susu

Kapolres Langkat Salurkan Bantuan Sumur Bor Untuk Warga Bukit Jengkol Pangkalan Susu

Januari 8, 2026
Bhabinkamtibmas Polsek Stabat Perkuat Kedekatan dengan Warga Desa Gergas

Bhabinkamtibmas Polsek Stabat Perkuat Kedekatan dengan Warga Desa Gergas

Januari 6, 2026

BERITA TERKINI

Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Januari 12, 2026
Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Januari 12, 2026
Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Januari 11, 2026
Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Januari 11, 2026
Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Januari 10, 2026
Pengadilan Negeri Stabat Laksanakan Doa Awal Tahun 2026’Secara Sederhana Dan Khidmat

Pengadilan Negeri Stabat Laksanakan Doa Awal Tahun 2026’Secara Sederhana Dan Khidmat

Januari 10, 2026
Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Januari 9, 2026
Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Januari 9, 2026
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.