Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • DELI SERDANG
  • Secara Resmi, Asri Ludin Buka MTQ ke-58 Deliserdang

Secara Resmi, Asri Ludin Buka MTQ ke-58 Deliserdang

Loading

Multi Proaktif. Com – Deliserdang – Bupati Deliserdang, dr Asri Ludin Tambunan yang osering dipanggil Aci secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-58 tingkat Kabupaten Deliserdang, Rabu (30/4/2025) Lapangan Sepak Bola Galinda, Kecamatan Galang, Sumatera Utara. Ribuan masyarakat tampak meramaikan acara tersebut.

Sebagai tanda dimulainya MTQ ke-58, Bupati bersama Forkopimda melakukan pemukulan bedug secara simbolis, yang disambut riuh tepuk tangan hadirin. Acara ini berlangsung hingga 4 Mei 2024 mendatang.

Saya cuma bisa bilang Luar Biasa. Mulai dari tempatnya, antusias masyarakatnya luar biasa. Panitia mengatakan kapasitas tenda 2.000 tapi saya lihat masih ada yang di luar tenda. Patut diacungi jempol Kecamatan Galang yang jadi tuan rumah kali ini,” ucapnya.

Sebanyak 734 peserta dari 22 kecamatan turut ambil bagian dalam berbagai cabang perlombaan yang tersebar di sejumlah lokasi di Kecamatan Galang, antara lain Masjid Raya Suhada, Masjid Jami, Masjid Taqwa Muhammadiyah, Masjid Nurul Awal, Masjid Amaliah, Masjid Khairiah, Aula Kantor Lurah, hingga SMA dan SMK setempat.

BERITA LAINNYA:  Bupati Asri Ludin Tambunan Dorong Peningkatan Produktivitas Dan Atasi Persoalan Irigasi Di Desa Tanjung Rejo

Adapun cabang yang dilombakan meliputi Tilawah Al-Qur’an berbagai golongan, Hifzhul Qur’an 1–30 juz, Tafsir Al-Qur’an dalam tiga bahasa, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an, Hafalan Hadis, dan lainnya.

Tujuan MTQ ini bukan hanya untuk menumbuhkan semangat membaca dan memahami Al-Qur’an dengan baik dan benar, tetapi juga untuk memperkuat landasan spiritual dalam membangun masyarakat Deliserdang yang religius dan berdaya saing,” ucap Aci.

Dengan jumlah personel pendukung sebanyak 124 orang yang terdiri dari 3 Pembina, 5 Pengawas, 20 anggota sekretariat, dan 96 majelis hakim, dr Aci menyampaikan apresiasi tinggi terhadap seluruh pihak yang telah bekerja keras menyukseskan acara ini, khususnya kepada masyarakat Kecamatan Galang selaku tuan rumah.

BERITA LAINNYA:  Romi: Polisi Dan Jaksa Harus Periksa Oknum Kades Tanjungmorawa B

MTQ bukan hanya lomba, tapi adalah media syiar, pembinaan, dan evaluasi terhadap sejauh mana kecintaan kita terhadap Al-Qur’an. Ini adalah pondasi untuk membangun generasi Qur’ani yang akan menjadi pemimpin masa depan Deli Serdang,” ujarnya.

Ia juga mengajak para kafilah untuk berlomba secara baik dan sportif dalam setiap usaha dan hasil yang diraih nantinya.

Selamat bermusabaqoh, mari jadikan MTQ ini sebagai momentum memperkuat nilai-nilai keislaman dalam kehidupan bermasyarakat dan membangun Deliserdang yang lebih baik,” pungkasnya.

Usai membuka acara, Aci turut menerima kepulangan Tropi Juara Umum MTQ ke-57 dari Kecamatan Percut Seituan untuk selanjutnya dipajang pada mimbar kebesaran MTQ ke-58 sebagai motivasi para kafilah untuk memperebutkannya tahun ini.

BERITA LAINNYA:  PKB Selalu Mendukung Jalannya Pemerintahan

Usai membuka acara, Aci bersama Ketua TP PKK Ny Jelita Siregar turut meresmikan stan 22 kecamatan yang berdiri megah mengelilingi venue utama MTQ.

Sebelumnya, Bupati beserta Ketua TP PKK Deliserdang, Ketua Bidang I TP PKK Deliserdang, serta jajaran Forkopimda melepas rombongan pawai MTQ. Ribuan peserta dari 22 kafilah memadati ruas Jalan Perintis Kemerdekaan menuju Lapangan Sepak Bola Galinda, venue utama gelaran MTQ ke-58 Deliserdang.

Para peserta pawai tampil memukau dengan mengenakan baju adat, ornamen Islami, serta atraksi budaya. Masyarakat pun antusias menyambut dan mendokumentasikan setiap kafilah yang melintas, menjadikan suasana terasa meriah dan religius. (Tom)

Post navigation

Previous PWI Sumut Akan Gelar Family Gathering: Farianda Mari Kuatkan Kebersamaan
Next GBKP Runggun Ujung Serdang Klasis Lubukpakam Gelar Paskah Dan HUT ke-10 Saitun

Berita Terbaru

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deliserdang Tahun 2025 *Nilai Hasil Ujian Farida: TWK 75, TKT 85, TSI 55 Dan TKP 10.

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deliserdang Tahun 2025 *Nilai Hasil Ujian Farida: TWK 75, TKT 85, TSI 55 Dan TKP 10.

November 2, 2025
Digelar Didua Lokasi Berbeda, CFD Akan Diperluas Ke Kecamatan Lain

Digelar Didua Lokasi Berbeda, CFD Akan Diperluas Ke Kecamatan Lain

November 2, 2025
BKAG Serahkan Legalitasnya Ke Pemkab Deliserdang

BKAG Serahkan Legalitasnya Ke Pemkab Deliserdang

November 1, 2025

BERITA TERKINI

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deliserdang Tahun 2025 *Nilai Hasil Ujian Farida: TWK 75, TKT 85, TSI 55 Dan TKP 10.

Bidan Farida : Tidak Ada Pungli Dalam UPKP Kabupaten Deliserdang Tahun 2025 *Nilai Hasil Ujian Farida: TWK 75, TKT 85, TSI 55 Dan TKP 10.

November 2, 2025
Digelar Didua Lokasi Berbeda, CFD Akan Diperluas Ke Kecamatan Lain

Digelar Didua Lokasi Berbeda, CFD Akan Diperluas Ke Kecamatan Lain

November 2, 2025
BKAG Serahkan Legalitasnya Ke Pemkab Deliserdang

BKAG Serahkan Legalitasnya Ke Pemkab Deliserdang

November 1, 2025
Sat Samapta Polres Langkat Gelar Patroli Malam Antisipasi 3C, Pastikan Situasi Kamtibmas Aman Dan Kondusif

Sat Samapta Polres Langkat Gelar Patroli Malam Antisipasi 3C, Pastikan Situasi Kamtibmas Aman Dan Kondusif

November 1, 2025
352 Atlet Ikuti Porcam Patumbak ke-1

352 Atlet Ikuti Porcam Patumbak ke-1

November 1, 2025
Kesiapsiagaan BPBD Sambut NATARU 2026, Perkuat Kolaborasi Di Perbatasan Kabupaten–Kota

Kesiapsiagaan BPBD Sambut NATARU 2026, Perkuat Kolaborasi Di Perbatasan Kabupaten–Kota

November 1, 2025
Robi Barus Dorong Pemko Medan Perkuat Transformasi Digital Bagi UMKM Khususnya Ekonomi Kreatif

Robi Barus Dorong Pemko Medan Perkuat Transformasi Digital Bagi UMKM Khususnya Ekonomi Kreatif

Oktober 31, 2025
71 ASN Lulus Ujian Dinas Dan Penyesuaian Kenaikan Pangkat

71 ASN Lulus Ujian Dinas Dan Penyesuaian Kenaikan Pangkat

Oktober 31, 2025
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.