Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • DELI SERDANG
  • IGDT Deliserdang Harus Tularkan Semangat Pembentukan Di Kota/Kabupaten

IGDT Deliserdang Harus Tularkan Semangat Pembentukan Di Kota/Kabupaten

Loading

Multi Proaktif. Com – Deliserdang – Bupati Deliserdang, dr H Asri Ludin Tambunan berharap Ikatan Guru Diniyah Takmiliyah (IGDT) Kabupaten Deliserdang bisa menularkan semangat untuk pembentukan di kabupaten/kota lain di Provinsi Sumatera Utara.

Walau IGDT ini hanya ada di Kabupaten Deliserdang, saya berharap semangatnya akan menularkan pembentukan IGDT lain di Provinsi Sumatra Utara,” harap Bupati saat membuka Musyawarah Besar (Mubes) IV IGDT Deliserdang Tahun 2025 di Balairung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang, Kamis (17/4/2025).

Di kesempatan itu juga, Bupati menegaskan, Pemkab Deliserdang, pada Tahun 2024 lalu, telah memberikan insentif kepada 1.600 guru IGDT.

Di tahun ini, tepatnya di Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) Tahun 2025 nanti, Pemkab Deliserdang akan memberikan insentif kepada 2.100 guru IGDT, dari total yang terdata sebanyak 2.300 orang.

BERITA LAINNYA:  Senggolan Dengan Mobil Double Cabin, Bus Putra Pelangi Terbakar

Anggota IGDT di Kabupaten Deliserdang sebanyak 2.300 orang. Kalau memang betul 2.300 orang, nambahnya sedikit. Akan kita penuhkan saja yang menerima insentif di P-APBD nanti,” ucap Bupati.

Bupati memberi apresiasi kepada para guru yang tergabung dalam IGDT, karena telah menanamkan paham atau dasar keagamaan kepada anak-anak sejak usia dini.

Karena nilai-nilai tersebut merupakan pondasi utama dalam membentuk karakter anak. Anak yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tapi juga matang secara spiritual dan kuat dalam prinsip moralitas yang saat ini sudah sangat terdegradasi oleh kemajuan teknologi,” papar Bupati.

Bupati mengemukakan, selain guru IGDT, guru sekolah Minggu juga akan mendapatkan insentif serupa. Saat ini terdata, guru sekolah Minggu sebanyak 300 orang.

BERITA LAINNYA:  Jatirejo Ikuti Penilaian Desa Antikorupsi KPK

Jadi, saya berharap pembangunan moral anak-anak di Deliserdang tentu bisa dimulai dari sisi dukungan pemerintah, sehingga perubahan moral anak-anak di Deliserdang ke depannya akan bisa kita rasakan menjadi modal dasar pembangunan Kabupaten Deliserdang menjadi lebih baik,” harap Bupati.

Sebelumnya, Ketua IGDT Kabupaten Deliserdang, Dr H Khairul Anwar MA MSi menyampaikan, Mubes IV IGDT Deliserdang Tahun 2025 dilaksanakan dengan sejumlah rangkaian acara lainnya, yakni halal bihalal dan seminar terkait peran kepala madrasah dalam meningkatkan kompetensi Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Kabupaten Deliserdang.

Hadir dalam pembukaan Mubes IV IGDT Deliserdang tersebut, anggota DPRD Deliserdang sekaligus penasihat IGDT Deliserdang, Rahkmadsyah SH; anggota DPRD Deliserdang, Dr Muhammad Hasan Elkholqiyah SH MH; Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Deliserdang, Dr Syarifuddin Daulay; Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM, Dedy Maswardy SSos MAP, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan lainnya. (Tom)

Post navigation

Previous TP PKK Deliserdang Gelar Pembinaan Desa Percontohan 10 Program Pokok PKK Kategori Posyandu Tingkat Sumut
Next Apel Kesadaran Nasional Perkuat Semangat, Disiplin, Loyalitas Dan Tumbuhkan Kebersamaan

Berita Terbaru

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Januari 11, 2026
Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Januari 11, 2026
Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Januari 10, 2026

BERITA TERKINI

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Jamaah Umroh Mawaddah Travel Dan Travle Lain Tabligh Akbar Bersama UAS Di Madina

Januari 13, 2026
Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Wakil Ketua DPC PDIP Medan Ragukan Keabsahan Pelantikan Sekretaris Dan Bendahara DPC PDIP Medan

Januari 12, 2026
Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Buntut Mencuri 20! Kg Brondolan Sawit, Manajemen PTPN IV Regional I Kebun Bandar Selamat, PHK Karyawannya.

Januari 12, 2026
Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Pemkab Deliserdang Dukung Pembangunan Rumah Bersinar ‘Aisyiyah Untuk Pemulihan Perempuan Dari Adiksi

Januari 11, 2026
Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Pemkab Deliserdang Beri Kepastian Hukum Dan Bina Pelaku Peternakan

Januari 11, 2026
Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Carwash Dan Cafe Seven-Seven Tanjungmorawa Gelar Grand Opening

Januari 10, 2026
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.