Skip to content
Multiproaktif.com

Multiproaktif.com

The Way Of Solution

  • LOGIN
  • BERANDA
  • Headline
    • Internasional
    • Nasional
    • Sumut
      • MEDAN
      • LANGKAT
      • DELI SERDANG
  • Metro
    • Kriminal
    • Hukum
    • Politik
  • Ekonomi
  • Dunia Usaha
  • Kesehatan
  • Sosial Budaya
  • Lifestyle
    • Hiburan
    • Pariwisata
  • Olahraga
  • Home
  • HEADLINE
  • Jaksa Agung Ingatkan Pentingnya Membangun Komunikasi Publik Dengan Beragam Platform Media

Jaksa Agung Ingatkan Pentingnya Membangun Komunikasi Publik Dengan Beragam Platform Media

Loading

Multi Proaktif.Com – Jakarta – Jaksa Agung Ingatkan Pentingnya Membangun Komunikasi Publik Dengan Beragam Platform Media

Di era transformasi digital, media komunikasi telah berkembang pesat dan arus informasi sangat mudah didapat melalui berbagai platform media. Oleh karena media informasi diakses tanpa batas, tanpa latar, dan tanpa kenal waktu, tidak semua informasi yang berkembang dapat menguntungkan kita baik secara pribadi maupun institusi. Kita sebagai institusi harus beradaptasi dengan perkembangan tersebut.

Jaksa Agung ST Burhanuddin secara khusus menyampaikan kepada jajaran Pusat Penerangan Hukum (Puspenkum) dan jajaran di daerah bahwa kita mempunyai tugas yang tidak hanya menyebarkan/menulis berita sehari-hari, tetapi juga mengakselerasi berbagai informasi dan tren positif bagi Kejaksaan. Selain itu, seluruh jajaran juga harus memiliki strategi, memiliki landasan, dan kemampuan dalam mengolah informasi.

BERITA LAINNYA:  Jasmiin Ypraus Bersaing Ketat dengan Juara Bertahan Di Aquabike Jetski World Championship 2024

Menurut Jaksa Agung, pola komunikasi tradisional dan konvensional sudah tidak bisa lagi dipertahankan, kita harus memulai era baru yaitu digitalisasi informasi. Perubahan tersebut membuat kita mawas diri, dewasa dalam menyikapi setiap informasi, dan bijak dalam menggunakan berbagai platform media.

Jaksa Agung Ingatkan Pentingnya Membangun Komunikasi Publik Dengan Beragam Platform Media
Kita tidak boleh alergi dengan kritik dan saran. Jadikan keduanya sebagai bahan introspeksi dan evaluasi karena media dan masyarakat hanya butuh konsistensi, transparansi dan kecepatan dalam pemeberitaan. Membangun narasi yang positif menjadi suatu keharusan dalam menyampaikan informasi,” ujar Jaksa Agung, Sabtu (30/09/2023).

Jaksa Agung juga menyampaikan bahwa terkadang informasi negatif pun dapat berdampak positif, karena dapat mendeteksi sejak dini suatu peristiwa yang akan terjadi di masa mendatang.

BERITA LAINNYA:  Tarik Wisman, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah Aquabike 2024

Peranan strategi Puspenkum juga tidak terlepas dari publikasi yang masif dari berbagai platform media. Strategi tersebut berpengaruh signifikan dalam membranding institusi melalui kemasan/penyampaian yang baik.

Hal-hal tersebut dibuktikan dengan dikeluarkannya Peraturan Jaksa Agung RI Nomor: PER-001/A/JA/01/2008 tentang Ketentuan Pemeberitaan melalui Media Massa di Lingkungan Kejaksaan RI dan Keputusan Jaksa Agung RI Nomor: 158 Tahun 2023 tentang Tim Optimalisasi Pemberitaan di lingkungan Kejaksaan RI.

Kedua peraturan tersebut menunjukkan komitmen Jaksa Agung bahwa kinerja Kejaksaan harus dipublikasi secara terus menerus agar sampai ke masyarakat.

Kinerja dengan publikasi adalah suatu keniscayaan, masyarakat harus tahu kerja dan kinerja Kejaksaan, agar masyarakat dapat mengkritisi dan dapat menerima manfaatnya,” ujar Jaksa Agung.
Jaksa Agung ST Burhanuddin selalu menegaskan agar seluruh satuan kerja dapat menjalin komunikasi yang baik dengan awak media.

BERITA LAINNYA:  Bupati Deliserdang Resmikan Rumah Kelor di Desa Bandar Labuhan

Selain itu, Jaksa Agung meminta agar meningkatkan pelayanan publik yang mudah, cepat, tepat dan transparan dalam membangun berbagai platform media guna memudahkan akses informasi kepada media dan masyarakat. ( Riln).

Post navigation

Previous Dana Bantuan Wakapolri Rp. 600.000 Kepada Komunitas Wartawan Medan Dipertanyakan
Next Drs. Abdillah Gelar Sosialisasi Bareng Ratusan Warga di Pelopor

Berita Terbaru

PT. Socfindo Kebun Aek Loba Bantu Pinjam Pakai Traktor Cangkul Pada Poktan Balai Toba Jaya.Demi Sukseskan Program Ketapang

PT. Socfindo Kebun Aek Loba Bantu Pinjam Pakai Traktor Cangkul Pada Poktan Balai Toba Jaya.Demi Sukseskan Program Ketapang

November 21, 2025
FPPP Dideklarasikan, Pemko Medan Dukung Dan Siap Bekerjasama

FPPP Dideklarasikan, Pemko Medan Dukung Dan Siap Bekerjasama

November 19, 2025
Institut Kesehatan Helvetia Medan Gelar Pengabdian Masyarakat: Dorong Lansia Jaga Kualitas Hidup Dengan Pendekatan Psikologis

Institut Kesehatan Helvetia Medan Gelar Pengabdian Masyarakat: Dorong Lansia Jaga Kualitas Hidup Dengan Pendekatan Psikologis

Oktober 30, 2025

BERITA TERKINI

DPRD Setujui Rancangan KUA-PPAS APBD Deliserdang TA 2026

DPRD Setujui Rancangan KUA-PPAS APBD Deliserdang TA 2026

November 24, 2025
Camat Dan Satpol PP Hentikan Pembuangan Sampah Liar Di Percut Seituan

Camat Dan Satpol PP Hentikan Pembuangan Sampah Liar Di Percut Seituan

November 24, 2025
Korban Kebakaran Mengadu Kepada Robi Barus : “Baju Kami Hanya Tinggal Yang Di Badan Ini Pak”

Korban Kebakaran Mengadu Kepada Robi Barus : “Baju Kami Hanya Tinggal Yang Di Badan Ini Pak”

November 24, 2025
Sehat Herianto Sembiring SH Beri Motivasi Mahasiswa Universitas HKBP Nomensen: “Jadilah Estafet Pejuang Penegak Hukum” ‎

Sehat Herianto Sembiring SH Beri Motivasi Mahasiswa Universitas HKBP Nomensen: “Jadilah Estafet Pejuang Penegak Hukum” ‎

November 24, 2025
BPBD Deliserdang Optimalkan Susur Sungai Dukung Penilaian Adipura

BPBD Deliserdang Optimalkan Susur Sungai Dukung Penilaian Adipura

November 24, 2025
Pesta Rakyat Desa Sampali Majukan UMKM Dan Tumbuhkan Ekonomi

Pesta Rakyat Desa Sampali Majukan UMKM Dan Tumbuhkan Ekonomi

November 24, 2025
Bupati Buka Porkab Deliserdang 2025, Diikuti 2200 Atlet

Bupati Buka Porkab Deliserdang 2025, Diikuti 2200 Atlet

November 24, 2025
Bupati Launching Deliderdang Weekend

Bupati Launching Deliderdang Weekend

November 24, 2025
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Masuk/Login
Copyright © 2024 | DarkNews by AF themes.