Multi Proaktif.Com – Deliserdang – Warga Jalan Pengabdian, Dusun I Gang Ismail, Desa Bandar Setia, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara, mendadak heboh, Kamis (20/4/2023).
Ceritanya, warga setempat menemukan kerangka yang diduga kerangka manusia didalam sebuah sumur rumah kosong.
Penemuan kerangka tersebut langsung dilaporkan kepada pihak kepolisian. Petugas dari Polsek Percut Seituan yang menerima informasi tersebut langsung turun kelokasi penemuan.
Dari keterangan yang diperoleh, kerangka yang diduga manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh salah satu tetangga yang mencium bauk busuk dari dalam rumah kosong tersebut.
Karena curiga warga tersebut masuk kedalam dan melihat ada kerangka didalam sumur, temuan tersebut langsung dilaporkan kepada kepala dusun dan meneruskannya kepada pihak kepolisian.
Pihak Polsek Percut Seituan yang menerima informasi tersebut langsung terjun kelokasi, dan melakukan evakuasi kerangka tersebut.
Untuk memastikan kerangka tersebut manusia atau bukan, pihak kepolisian langsung membawa kerangka tersebut ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan guna dilakukan otopsi. (Tom)