Multi Proaktif.Com – Deliserdang – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Tanjungmorawa Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara beserta PK Golkar Kecamatan Tanjungmorawa menggelar buka puasa bersama (Bukber) sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim dan berbagi kasih kepada kaum dhuafa di Pondok Telaga Ikan, Jalan Sultan Serdang, Desa Telagasari, Kecamatan Tanjungmorawa, Selasa (18/4/2023).
Sugiono/Sudi selaku Ketua PAC PP Tanjungmorawa sekaligus Ketua PK Golkar Kecamatan Tanjungmorawa mengatakan bahwa kegiatan buka puasa bersama kita laksanakan setiap tahunnya.
PAC Pemuda Pancasila rutin menggelar buka puasa bersama guna untuk mempererat silaturahni dengan para Pimpinan Ranting dan Anak Ranting Pemuda Pancasila se-Kecamatan Tanjungmorawa, begitu juga dengan PD (Pimpinan Desa) Partai Golkar se-Kecamatan Tanjungmorawa,” ucap Sugiono/Sudi.
Dalam amatan awak media, ada ratusan anak yatim beserta kaum dhuafa yang disantuni tahun ini. Dan para penerima santunan sangat senang dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh PAC PP dan PK Golkar Kecamatan Tanjungmorawa.
Sugiono/Sudi juga menjelaskan, kegiatan yang kita laksanakan bukan bermaksud untuk riya ataupun demi popularitas, kegiatan ini semata – mata berbagi rezeki untuk mencari keberkahan dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.
Disela-sela kegiatan, terkait pencalonan menjadi anggota legeslatif dari Partai Golkar Sugiono/Sudi mengatakan sangat berterima kasih atas kepercayaan dan dukungan dari seluruh eleman masyarakat.
Diketahui bersama bahwa banyaknya dukungan baik dari organisasi dari berbagai elemen masyarakat yang telah mendeklarasikan dukungannya kepada Sugiono/Sudi untuk maju menjadi anggota DPRD Deliserdang.
Alhamdulillah dengan kesadaran diri dan tanpa ada unsur pemaksaan, banyak organisasi dari berbagai elemen masyarakat mendeklarasikan diri untuk mendukung saya untuk maju menjadi anggota legeslatif guna menyuarakan aspirasi masyarakat demi perubahan dan kemajuan Deli Serdang,” tutup Sugiono/Sudi. (Tom)