Muliti Proaktif.Com – Deliserdang – Warga Dusun II, Desa Bagan Serdang, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, geger. Pasalnya, seorang bayi cowok ditemukan dalam hutan, Sabtu (8/7/2023) sekira Pukul 23:30 Wib.
Informasi diperoleh, sebelum ditemukan, sore hari warga mendengar tangisan bayi dibelakang MCK Dusun II, Desa Bagan Serdang, Kecamatan Pantai Labu. Namun warga mengabaikan suara tangisan itu karena beranggapan tidak mungkin ada bayi dalam hutan.
Namun malam harinya, warga kembali mendengar tangisan bayi. Penasaran dengan suara tangisan bayi itu, warga memberitahukan kepada Kepala Dusun II, Desa Bagan Serdang bernama Defri dan selanjutnya diberitahukan kepada Kepala Desa.
Lalu warga bersama aparat desa bergerak kedalam hutan untuk mencari sumber suara bayi itu. Setelah menyusuri hutan, warga akhirnya menemukan bayi telungkup dibawah pohon dan kondisi bayi masih sehat dengan pusar masih panjang dan berdarah. Setelah bayi ditemukan, Kepala Desa Bagan Serdang melaporkannya ke Polsek Pantai Labu Polresta Deliserdang, untuk selanjutnya dibawa ke Puskesmas Pantai Labu
Kapolsek Pantai Labu Polresta Deliserdang, Iptu Marwan ketika dikonfirmasi pada Minggu pagi (9/7/2023) membenarkan temuan bayi berjenis kelamin laki-laki. “Menurut keterangan petugas medis di Puskesmas, bayi diperkirakan lahir pada siang hari dilihat dari kondisi tali pusar yang sudah kering dan pemeriksaan yang telah di lakukan. Saat ini bayi dirawat di Puskesmas dan masih dilakukan penyelidikan untuk mengungkap orangtua bayi,” sebutnya. (Tom)