Multi Proaktif.Com – Deliserdang – Seorang pria tanpa identitas tewas dihakimi warga karena kepergok mencuri sepedamotor milik warga di Dusun Asah, Desa Sudi Rejo, Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Kamis (27/7/ 2023) sekira pukul 21:05 Wib.
Awalnya, sekira pukul 19:00 Wib, korban pemilik sepeda motor, Ngajar Ginting (74) warga Dusun II, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Namorambe datang ke warung kopi di daerah itu dengan naik sepeda motor.
Korban langsung memarkirkan sepeda motor Beat BK 5769 AKH warna hitam di depan warung dengan kunci kontak lengket di sepeda motor. Korban pun langsung masuk ke warung untuk ngopi.
Beberapa waktu kemudian, selanjutnya datang seorang laki-laki (pelaku) dengan berjalan kaki langsung menuju ke kendaraan milik korban yang terparkir di depan warung.
Melihat kejadian, korban seketika berteriak maling dan berusaha merebut kembali kendaraan miliknya. Sempat terjadi pergumulan antara korban dan pelaku untuk rebutan sepeda motor.
Selanjutnya pelaku melarikan diri menuju arah GBKP Dusun II, Desa Namo Mbelin. Warga pun melakukan pengejaran. Dan tepat di jalan menuju Balai Desa Namo Mbelin, pelaku diamankan warga yang merasa emosi dan melakukan penganiayaan terhadap pelaku hingga meninggal dunia di TKP.
Dengan adanya informasi pencurian tersebut kepolisian setempat meluncur ke lokasi untuk Olah TKP.
Kejadian pencurian sepeda motor itu disaksikan, Agen Peranginangin (69) warga Dusun Asah Desa Sudi Rejo, Kecamatan Namorambe, Edi (45) warga Dusun II, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Namorambe.
Dan barang bukti (BB) yang disita polisi, tas ransel berisi kunci-kunci kendaraan, kabel listrik dan uang tunai senilai Rp 1.685.000 milik pelaku, serta sepeda motor Beat BK 5769 AKH warna hitam milik korban. (Tom)